Friday, June 8, 2012

Wanted : Pemuda dengan Kriteria ....

Dicari: Pemuda


“Iklan mencari” ini muncul di awal abad ini.

DICARI—

Pemuda yang berdiri tegak, duduk tegak, bertindak lurus, dan berbicara lurus.

Pemuda yang kuku jarinya tidak kotor, yang telinganya bersih, yang sepatunya disemir, yang pakaiannya rapi, yang rambutnya disisir, dan yang giginya dipelihara dengan baik;


Pemuda yang seksama mendengarkan apabila diajak bicara, yang mengajukan pertanyaan apabila tidak mengerti, dan tidak mengajukan pertanyaan mengenai hal-hal yang bukan urusannya;


Pemuda yang bergerak lincah dan cepat dan membuat sedikit mungkin kegaduhan waktu ia melakukan sesuatu;


Pemuda yang bersiul di jalan, tetapi tidak bersiul di tempat di mana ia seharusnya diam;


Pemuda yang tampak gembira, tersenyum kepada siapa saja, dan tidak pernah cemberut;


Pemuda yang sopan kepada semua orang dan menghormati semua wanita dan gadis;


Pemuda yang tidak merokok dan tidak berkeinginan belajar merokok;


Pemuda yang berkeingian lebih banyak berbicara dengan bahasa yang santun daripada bahasa prokem;


Pemuda, yang apabila tidak mengerti sesuatu, mengatakan, “Aku tidak mengerti,” dan apabila ia melakukan kesalahan berkata, “Maaf,” dan apabila diminta melakukan sesuatu berkata, “Aku akan mencoba (melakukannya)”;


Pemuda yang menatap mata yang diajak bicara dan selalu berkata yang benar;


Pemuda yang ingin membaca buku yang baik;


Pemuda yang lebih suka berolahraga daripada menghabiskan waktunya bermain judi;


Pemuda yang tidak ingin tampak “pintar” dalam cara apapun supaya bisa menarik perhatian;


Pemuda yang lebih baik kehilangan pekerjaannya; atau dikeluarkan dari sekolah daripada harus berdusta atau bersikap tidak ksatria;


Pemuda yang disukai pemuda yang lain;


Pemuda yang tidak canggung dalam pergaulan dengan wanita;


Pemuda yang tidak merasa kasihan pada dirinya sendiri, dan selalu berpikir atau berbicara mengenai dirinya sendiri;


Pemuda yang bersahabat dengan ibunya, dan sangat dekat dengannya daripada dengan orang lain;


Pemuda yang membuatmu merasa bahagia apabila ia ada bersamamu;


Pemuda yang bukan sok alim, sok suci, atau munafik, tetapi semata-mata pemuda yang sehat, bahagia, dan penuh semangat hidup;


Inilah pemuda yang dicari di mana-mana. 


Keluarga mengingininya, sekolah mengingininya, kantor mengingininya, seluruh dunia mengingininya.

0 comments:

Post a Comment